Rian D'Masiv Minta Doa Agar Semuanya Segera Pulih

Ardian Fanani - detikJatim
Senin, 28 Mar 2022 07:23 WIB
Penampilan D'Masiv/Foto: Ardian Fanani/detikcom
Banyuwangi -

Pascakecelakaan, D'Masiv tetap tampil di Simpony Musik Lintas Zaman (SENIMAN) Banyuwangi. Sang vokalis, Rian Ekky Pradipta meminta doa agar ia dan teman-temannya segera pulih.

Dia mengaku mengalami lebam di mata dan luka sekitar dahi. Rama sang gitaris juga mengalami luka di dagu. Sementara drummer mengalami sesak napas.

D'Masiv menghibur masyarakat Banyuwangi di Gesibu Blambangan, Minggu (27/3/2022) malam. "Kita minta doa agar kami segera pulih," ujar Rian di depan para penonton.

"Mata saya sakit, merem terus. Doakan Rama (gitaris) jahitannya cepet kering, drummer D'Masiv juga, Wahyu Piaji sesak napas," terangnya.

D'Masiv menghibur dengan lagu-lagu andalannya. Seperti lagu Merindukanmu, Pergilah Kasih, Cinta Ini Membunuhku, Sinema dan Jangan Menyerah disuguhkan ke penonton acara SENIMAN.

Sebelumnya diberitakan, rombongan D'Masiv mengalami kecelakaan di Situbondo. Mobil yang membawa 4 orang itu menabrak pohon dan tiang lampu.

Kecelakaan itu terjadi di jalan raya Desa/Kecamatan Asembagus, sekitar pukul 03.30 WIB. "Iya ada kecelakaan mobil di Jalan Raya Asembagus. Ada personel D'Masiv," ujar Kanit Gakkum Polres Situbondo Ipda Kadek kepada detikJatim.

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan itu. Penumpang hanya mengalami luka ringan.



Simak Video "Video: D'Masiv Bakal Gelar Konser di 3 Kota di Jepang"

(sun/sun)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork