Tafsir Surat Ar-Ra'd Ayat 43 - detikHikmah

Kembali ke daftar surah

Tafsir Quran Surat Ar-Ra'd Ayat 43

Guruh (43 Ayat)
Source by
وَيَقُوْلُ الَّذِيْنَ كَفَرُوْا لَسْتَ مُرْسَلًا ۗ قُلْ كَفٰى بِاللّٰهِ شَهِيْ[iq[دً]]ا[iq[ۢ ب]]َيْنِيْ وَبَيْنَكُمْۙ وَمَنْ عِ[ik[نْد]]َهٗ عِلْمُ الْكِتٰ[qa[ب]]ِ ࣖ ٤٣
Wa yaqµlul-la©³na kafarµ lasta mursal±(n), qul kaf± bill±hi syah³dam bain³ wa bainakum, wa man ‘indahµ ‘ilmul-kit±b(i).
Orang-orang yang kufur berkata, “Engkau (Nabi Muhammad) bukanlah seorang Rasul.” Katakanlah, “Cukuplah Allah dan orang yang menguasai ilmu al-Kitab menjadi saksi antara aku dan kamu.”
Tafsir
Kaum kafir menolak kerasulan Nabi Muhammad. Dan orang-orang kafir berkata, “Engkau, wahai Muhammad, bukanlah seorang rasul, melainkan pesihir.” Jika mereka berkata demikian, katakanlah kepada mereka, “Cukuplah Allah Yang Maha Mengetahui dan orang yang menguasai ilmu Al-Kitab-Yahudi dan Nasrani yang mengimani risalahku dan Al-Qur'an yang aku sampaikan-yang bertindak menjadi saksi antara aku sebagai penyampai kebenaran yang termaktub dalam Al-Qur'an dan kamu yang menolak kebenaran Al-Qur'an itu.”
13. Surah Ar-Ra'd