Tafsir Surat An-Nisa' Ayat 8 - detikHikmah

Kembali ke daftar surah

Tafsir Quran Surat An-Nisa' Ayat 8

Wanita (176 Ayat)
Source by
وَاِذَا حَضَرَ الْقِسْمَةَ اُولُوا الْقُرْبٰى وَالْيَتٰمٰى وَالْمَسٰكِيْنُ فَارْزُقُوْهُ[gu[مْ مّ]]ِنْهُ وَقُوْلُوْا لَهُمْ قَوْ[gu[لً]]ا [gu[مّ]]َعْرُوْفًا ٨
Wa i©± ¥a«aral-qismata ulul-qurb± wal-yat±m± wal-mas±k³nu farzuqµhum minhu wa qµlµ lahum qaulam ma‘rµf±(n).
Apabila (saat) pembagian itu hadir beberapa kerabat, anak-anak yatim, dan orang-orang miskin, berilah mereka sebagian dari harta itu dan ucapkanlah kepada mereka perkataan yang baik.
Tafsir
Setelah menjelaskan ketentuan hak warisan bagi kaum perempuan, maka pada ayat ini Allah memberi peringatan agar memperhatikan pula kerabat lain yang tidak memeroleh harta warisan dan kebetulan hadir ketika harta warisan itu dibagikan. Dan apabila sewaktu pembagian harta warisan itu hadir atau diketahui oleh beberapa kerabat yang tidak mendapatkan harta warisan, baik mereka yang hadir adalah anak-anak yatim dan orang-orang miskin yang masih ada hubungan kerabat atau tidak, maka hendaknya berilah mereka dari harta warisan itu sekadarnya yang dapat menghibur hati mereka, dan ucapkanlah kepada mereka perkataan yang baik dan benar serta perlakukanlah mereka dengan bijaksana.