Tafsir Surat Al-Ma'idah Ayat 7 - detikHikmah

Kembali ke daftar surah

Tafsir Quran Surat Al-Ma'idah Ayat 7

Hidangan (120 Ayat)
Source by
وَاذْكُرُوْا نِعْمَةَ اللّٰهِ عَلَيْكُمْ وَمِيْثَاقَهُ الَّذِيْ وَاثَقَكُ[ik[مْ ب]]ِ[ik[هٖٓ]] ۙ[ik[ا]]ِذْ قُلْتُمْ سَمِعْنَا وَاَطَعْنَا ۖوَاتَّقُوا اللّٰهَ ۗاِ[gu[نّ]]َ اللّٰهَ عَلِيْ[iq[مٌ ۢب]]ِذَاتِ الصُّدُوْرِ ٧
Wa©kurµ ni‘matall±hi ‘alaikum wa m³£±qahul-la©³ w±£aqakum bih(³), i© qultum sami‘n± wa a¯a‘n±, wattaqull±h(a), innall±ha ‘al³mum bi©±ti¡-¡udµr(i).
Ingatlah nikmat Allah kepadamu dan perjanjian-Nya yang telah Dia ikatkan kepadamu ketika kamu mengatakan, “Kami mendengar dan kami menaati.” Bertakwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui segala isi hati.
Tafsir
Tuntunan tersebut di atas merupakan bagian dari nikmat Allah yang harus disyukuri sekaligus merupakan perjanjian yang harus ditaati sebagaimana tersebut pada permulaan surat ini. Dan ingatlah akan karunia Allah kepadamu, berupa tuntunan agama dan nikmat-Nya yang bermacam-macam yang dianugerahkan kepadamu dan perjanjian-Nya yang telah diikatkan dengan kamu, yakni perjanjian yang diambil melalui Rasulullah berupa ketaatan kepada Allah, baik dalam hal yang mudah maupun yang sulit, dan perjanjian-perjanjian lain yang diikatkan dengan kamu ketika kamu mengatakan, “Kami dengar, yakni kami mengetahui dan memahami perjanjian itu, dan kami taati semua yang dinyatakan dalam perjanjian itu, baik berupa perintah maupun larangan.” Dan bertakwalah kepada Allah, janganlah kamu melanggar perjanjian itu, sungguh, Allah Maha Mengetahui segala isi hati setiap makhluk-Nya.