Film Sampai Titik Terakhirmu sudah tayang di bioskop sejak 13 November 2025. Film layar lebar ini menceritakan tentang kisah cinta, pengorbanan, dan ketulusan yang diuji oleh takdir serta penderitaan.
Mengangkat kisah tentang kesetiaan Albi kepada Shella yang mengidap penyakit kronis. Albi mendampingi kekasihnya berjuang melawan penyakit untuk sembuh. Namun begitu, takdir berkata lain. Mereka dipisahkan oleh maut.
Karya ini mengundang pembaca untuk merenungi makna kesetiaan, perjuangan, kehilangan, penerimaan, dan kekuatan ikatan emosional antar manusia. Itu menjadikannya lebih dari sekadar cerita romantis biasa.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Secara singkat, film Sampai Titik Terakhirmu berfokus pada perjalanan spiritual dan emosional Albi dan Shella dalam mengarungi kisah romansa yang penuh makna. Untuk yang masih penasaran, inilah sinopsis lengkapnya.
Sinopsis Sampai Titik Terakhirmu
Shella didiagnosis menderita kanker ovarium. Ia menghadapi pertarungan melawan penyakit fisik dan keputusasaan mental yang merenggut harapan hidupnya.
Albi bergumul dengan peran sebagai pendamping setia yang harus menyaksikan orang yang dicintai perlahan-lahan ditarik menjauh oleh takdir. Aktor Arbani Yasiz mendalami peran Albi dengan banyak berdiskusi langsung bersama Albi Dwizky yang merupakan tokoh asli di balik cerita ini.
Pergolakan batin Albi ini menjadi pilar utama yang menyangga kekuatan emosional keseluruhan cerita. Keputusan Albi untuk tetap berada di sisi Shella menjadi poros utama.
Meskipun ia tahu akhir dari perjuangan mereka mungkin adalah perpisahan. Namun begitu, Albi berupaya untuk tetap berada di sisi sang kekasih sebagai bentuk pengorbanan diri yang mendalam.
Kisah mereka menunjukkan bahwa konflik internal yang paling mendalam bukanlah selalu datang dari pertentangan antar karakter, melainkan dari perjuangan melawan realitas yang tidak dapat dikendalikan.
Film ini menyuguhkan konflik dan harapan yang diinginkan, serta takdir yang perlu diterima. Elemen itulah yang membentuk cerita dalam film Sampai Titik Terakhirmu sangat mengharukan.
Kisah Albi dan Shella menggambarkan bentuk kesetiaan yang melampaui janji-janji romantis biasa. Melalui karya ini, penulis mengangkat pertanyaan mendasar tentang makna cinta yang sesungguhnya. Apakah cinta adalah tentang memiliki, ataukah tentang kesediaan untuk melepaskan dengan damai ketika waktunya tiba?
Fakta Menarik Film Sampai Titik Terakhirmu
Film Sampai Titik Terakhir yang bergenre drama romantis merupakan produksi dari LYTO Pictures melalu sutradara berbakat, Dinna Jasanti. Sementara itu, posisi produser dipegang oleh kolaborasi antara Andi Suryanto dan Marcella Daryanani.
Naskah film ini ditulis oleh Evelyn Afnilia, yang berhasil mengolah narasi kisah nyata Albi dan Shella menjadi skenario yang puitis dan penuh emosi. Untuk menghidupkan karakter sentral, film ini dibintangi oleh Arbani Yasiz sebagai Albi Dwizky dan Mawar Eva de Jongh sebagai Shella Selpi Lizah.
Totalitas Mawar de Jongh dalam perannya sebagai pejuang kanker patut diacungi jempol, termasuk keputusannya untuk tampil botak demi menjiwai karakter Shella.
Jajaran pemeran utama ini didukung oleh aktor dan aktris pendukung ternama lainnya seperti Unique Priscilla, Kiki Narendra, Yasamin Jasem, Shakeel Fauzi, Tika Panggabean, dan Onadio Leonardo, yang menambah kedalaman cerita.
Film ini berdurasi 114 menit. Penonton akan diajak mengikuti perjalanan emosional Albi dan Shella secara mendalam, merenungkan makna kesetiaan dan pengorbanan sejati yang diadaptasi langsung dari kisah nyata yang mengharukan.
Pesan moral yang paling menonjol dalam cerita ini adalah tentang memanfaatkan setiap momen berharga dan tentang menemukan keindahan serta makna di tengah-tengah rasa sakit.
Perjuangan Shella, meskipun berakhir secara tragis, diilustrasikan sebagai sebuah perayaan atas kehidupan, bukan sekadar kisah kesedihan.
Selain itu, film ini mengajarkan tentang pentingnya komunikasi yang jujur dan keterbukaan emosional dalam menghadapi krisis. Baik Shella maupun Albi menunjukkan kematangan emosional dengan berbagi ketakutan dan harapan mereka secara terbuka, sebuah elemen penting dalam membangun hubungan yang sehat dan kuat.
Itulah informasi menarik terkait Sinopsis Sampai Titik Terakhirmu, film drama romatis yang tayang di bulan November 2025.
Artikel ini dibuat oleh Annisaa Syafriani, mahasiswa magang Prima PTKI Kementeriam Agama











































