HYDE Ngaku Suka Rendang Makanan Terenak di Dunia-Siapkan Kejutan di Konser

Tia Agnes Astuti
|
detikPop
Jumpa Pers HYDE [INSIDE] LIVE 2025 WORLD TOUR Digelar di CGV Sudirman, Jakarta Pusat, pada Jumat (31/10/2025).
Jumpa pers konser HYDE digelar di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, pada Jumat (31/10). Foto: Ammar/ detikcom
Jakarta - HYDE siap menyapa para penggemarnya di Jakarta dalam konser HYDE [INSIDE] LIVE 2025 WORLD TOUR yang digelar di Tennis Indoor Senayan, Jakarta Pusat. Tanpa pikir panjang, frontman L'Arc-en-Ciel sudah siapkan kejutan bagi penggemarnya.

"Saya sudah menyiapkan sesuatu yang mengejutkan dari stage saya. Silakan melihat-lihat hal-hal yang mengejutkan dari saya besok malam," katanya saat jumpa pers HYDE di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, pada Jumat (31/10).

Tampil memakai baju batik yang dibelinya, HYDE semringah berjumpa dengan awak media sore ini. Pria kelahiran Januari 1969 itu memakai pakaian serba hitam dan topi fedora.

HYDE ngaku dengan kariernya yang solo, ia bisa membawa apa saja yang diinginkan.

"Saya merasa bebas, karier solo saya bisa membawa apa saja, saya bisa membawakan band sebelumnya. Saya merasa ini adalah versi HYDE yang terbaik dari saya," ucapnya.

Jumpa Pers HYDE [INSIDE] LIVE 2025 WORLD TOUR Digelar di CGV Sudirman, Jakarta Pusat, pada Jumat (31/10/2025).Jumpa Pers HYDE [INSIDE] LIVE 2025 WORLD TOUR Digelar di CGV Sudirman, Jakarta Pusat, pada Jumat (31/10/2025). Foto: Ammar/ detikcom

Jakarta menjadi satu-satunya kota yang disambangi HYDE dalam tur kali ini. Pas ditanya alasannya mengapa memilih Jakarta, sembari tertawa ia bilang Indonesia punya banyak makanan paling enak di dunia.

"Sebenarnya, katanya makanan paling enak di dunia ini ada di Indonesia, jadi saya datang untuk makan itu," ucapnya.

Apa yang disukainya? HYDE mantap berkata, "Rendang. Saya makan banyak sekali rendang tadi malam sampai sakit perut."

Lebih dari 30 tahun berkarya di dunia musik dan sudah mendunia, HYDE sekarang bisa menciptakan apa saja yang disukai tanpa harus ikutin arus musik maupun 'perintah orang lain'. Hal itu yang diakuinya jadi sebagai sebuah 'privilige'.

"Jujur saja, saya itu sudah kaya. Gak perlu ikut perintah orang lain, bisa menciptakan apa yang saya suka. Yang penting saya suka, itu motivasi saya agar bisa terus berkarya," tukasnya.

Esok malam, HYDE bakal menyanyikan secara live di atas panggung bersama dengan kru-nya. Bagi detikers yang masih ingin beli tiketnya masih tersedia loh.

Tiket konsernya masih tersedia dengan harga dibanderol mulai dari 1 juta (kategori 4), Rp 1,5 juta (kategori 3), Rp 1.750.000 (kategori 2), Rp 1,9 juta (kategori 1), dan ultimate package Rp 2.750.000.

FYI nih detikers, HYDE sukses 20 kali tampil di Tokyo Dome dan menjadi band Jepang pertama yang menjadi headliner di Madison Square Garden. Dengan lebih dari 40 juta rekaman terjual di seluruh dunia, jejak HYDE di musik rock gak terbantahkan.


(tia/dar)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO