Truk Tangki Elpiji Terguling di Jalan Arteri Mojokerto-Sidoarjo

Truk tangki tanpa muatan ini menghantam 2 mobil dan 2 sepeda motor.
Berdasarkan keterangan saksi, truk Pertamina nopol S 8943 UU melaju dari selatan ke utara atau dari arah Mojokerto menuju Sidoarjo di jalur arteri.
Setelah melewati jalur arteri di bawah exit tol Penompo sekitar pukul 11.00 WIB, truk tangki elpiji mendadak oleng.
Truk tangki elpiji berkapasitas 15.00 kilogram tersebut terguling dengan posisi melintang hingga menutup total jalur arteri dari arah Sidoarjo menuju Mojokerto.
Kendaraan yang terhantam truk tangki elpiji antara lain sepeda motor Honda PCX, sepeda motor Honda Vario, truk kontainer Nissan muat kertas nopol N 8962 UR, serta pikap Isuzu Panther nopol N 8757 RH. Motor PCX kondisinya rusak cukup parah. Sedangkan pikap ringsek bagian depannya.
Akibat kejadian kecelakaan ini, kemacetan pun tidak terhindarkan. Petugas kepolisian langsung turun mengatur arus lalu lintas.