Nasional

FIFA Bakal Bantu Indonesia Agar Tak Dikenang Sebagai Negara Tragedi Sepakbola

Tim detikSport - detikJateng
Selasa, 18 Okt 2022 16:15 WIB
Momen Jokowi bertemu Presiden FIFA di Istana Negara, Jakarta, Selasa (18/10/2022). Foto: AP/Achmad Ibrahim
Solo -

Presiden FIFA Gianni Infantino bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta. Gianni memastikan Piala Dunia U-20 2023 tetap digelar di Indonesia dan berjanji akan membantu sepakbola Indonesia untuk lebih baik.

Dikutip dari detikSport, Presiden FIFA Gianni Infantino memberikan pernyataan terkait tragedi Kanjuruhan dan pembangunan sepakbola Indonesia. Gianni berbelasungkawa atas tragedi Kanjuruhan.

"Infrastruktur juga akan kami perhatikan yang mana menjadi salah satu bagian dari tragedi kemarin," kata Gianni seperti dalam siaran YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (18/10/2022).

Gianni juga menyebut FIFA akan membantu sepakbola Indonesia untuk menjadi lebih baik. Berbagai elemen sepakbola di Indonesia nantinya akan langsung dapat pantauan dari FIFA.

"Kami akan bawa para expert, kami memastikan Indonesia bisa bersinar melalui sepakbola," jelasnya.

Gianni berharap Indonesia ke depannya tidak hanya dikenang sebagai tempat tragedi sepakbola. Dimulai dari ajang Piala Dunia U-20 tahun 2023 nanti, Indonesia akan bertransformasi menjadi negara dengan sepakbola yang lebih baik lagi.

"Proyek Piala Dunia U-20 adalah proyek image Indonesia di mata dunia. Image Indonesia nanti bukan negara yang punya insiden sepakbola, tapi negara yang merayakan sepakbola. Sebab sepakbola, adalah kebahagiaan," ujarnya.

Sebelumnya, FIFA memastikan Piala Dunia U-20 2023 tetap digelar di Indonesia. Hal itu dikatakan Presiden FIFA Gianni Infantino usai bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta.

Selengkapnya di halaman selanjutnya...




(rih/aku)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork