Potret Jokowi-Ganjar Blusukan Pasar Malangjiwan Karanganyar

Kedatangan Jokowi dan Ganjar disambut para pedagang dan pengunjung Pasar Malangjiwan dengan antusias. Para pedagang diberikan paket sembako dan bantuan modal oleh presiden. (Foto: Agil Trisetiawan Putra/detikJateng)
Jokowi datang dan menyapa para pedagang dan warga di Pasar Malangjiwan Karanganyar. (Foto: Agil Trisetiawan Putra/detikJateng)
Salah seorang pedagang Sri Rubini berharap Jokowi memberi atensi untuk harga kedelai yang terus melonjak. Menurutnya kenaikan harga kedelai berdampak pada penjualan tahu dan tempe. (Foto: Agil Trisetiawan Putra/detikJateng)
Usai melakukan blusukan, Jokowi sempat membagikan kaus kepada para pengunjung di sekitar Pasar Malangjiwan. Kaus tersebut dibagikan oleh Paspampres, dan menjadi rebutan warga. (Foto: Agil Trisetiawan Putra/detikJateng)