Potret Keramaian Pasar Hewan Muntilan Jelang Idul Adha 2022

Jelang hari raya Idul Adha, pasar hewan Muntilan dipadati pedagang kambing khusus untuk kurban. Foto: Pius Erlangga/detikJateng
Sejak pagi hari para pedagang dari berbagai daerah di Muntilan dan Magelang datang untuk menjajakan kambing. Foto: Pius Erlangga/detikJateng
Pedagang menimbang berat kambing saat proses transaksi jual beli kambing untuk hewan kurban jelang hari raya Idul Adha. Foto: Pius Erlangga/detikJateng
Harga yang dipatok per ekornya untuk kambing betina berkisar Rp 900 ribu hingga Rp 1,1 juta. Untuk kambing jantan kisaran Rp 3 juta. Foto: Pius Erlangga/detikJateng
Transaksi pembayaran dilakukan secara tunai langsung di depan kambing antara penjual dan pembeli. Kambing yang sudah dibeli diberi tanda menggunakan cat semprot. Foto: Pius Erlangga/detikJateng
Pasar hewan Muntilan buka setiap Kliwon dan Pahing menurut penanggalan Jawa. Foto: Pius Erlangga/detikJateng
Pedagang membawa kambing menggunakan motor dan pikap. Foto: Pius Erlangga/detikJateng
Diketahui, Idul Adha 2022 jatuh pada 9 Juli menurut keputusan Muhammadiyah dan tanggal 10 Juli menurut keputusan pemerintah serta NU. Foto: Pius Erlangga/detikJateng