Melihat Mobil 'Legendaris' yang Parkir Tahunan di Depan Unsil Tasik

Mobil minibus ini merupakan jenis Daihatsu Espass lansiran tahun 2005. Warna mobil ini pada STNK tercatat coklat muda metalik. Namun karena lebih dari 5 tahun dibiarkan di pinggir jalan, warnanya jadi memudar dan penuh noda.

Bahkan bagian kacanya sudah menghitam karena debu yang terbakar terik matahari dan terbasuh air hujan. Namun demikian ditilik dari aplikasi Sambara Jawa Barat, mobil ini rupanya masih taat membayar pajak kendaraan dan terdaftar di Samsat Tasik Kota.
Keberadaan mobil yang mematung di parkiran Unsil selama bertahun-tahun pada akhirnya menjadi sorotan publik, setelah seorang netizen mempostingnya di media sosial. Respons masyarakat terutama mahasiswa Unsil terpikat dengan postingan itu. Mereka seakan disadarkan bahwa ada mobil yang tak pernah berubah selama mereka menimba ilmu di Unsil.

"Benar-benar mobil legend, dari jaman masuk kuliah di Unsil 2015 sampai tahun sekarang masih terparkir seperti ini," tulis akun tasikasik.id tersebut.
Kepala UPTD Parkir Dinas Perhubungan Kota Tasikmalaya Uen Haeruman mengatakan pihaknya sudah mengambil langkah-langkah terkait mobil misterius yang terparkir bertahun-tahun di pinggir jalan depan kampus Universitas Siliwangi (Unsil) Kota Tasikmalaya.

"Baru saja kami melakukan penelusuran terkait pemilik mobil tersebut. Ternyata milik warga sekitar Unsil. Dia rumahnya di dalam gang, tak punya garasi. Kami sudah berkomunikasi dan pemilik sudah menyatakan kesiapan untuk memindahkan mobil tersebut," kata Uen, Senin (26/9/2022).
Itikad pemilik mobil untuk memindahkan kendaraan sudah terlihat. Bagian roda yang sebelumnya dalam kondisi kempes, sudah diperbaiki. Dua roda sebelah kanan sudah terlihat dipompa dan dibersihkan. Ditengarai setelah keempat roda diperbaiki pemilik tinggal menghidupkan mesin lalu mobil bisa beranjak dari tempatnya.
Mobil minibus ini merupakan jenis Daihatsu Espass lansiran tahun 2005. Warna mobil ini pada STNK tercatat coklat muda metalik. Namun karena lebih dari 5 tahun dibiarkan di pinggir jalan, warnanya jadi memudar dan penuh noda. Bahkan bagian kacanya sudah menghitam karena debu yang terbakar terik matahari dan terbasuh air hujan. Namun demikian ditilik dari aplikasi Sambara Jawa Barat, mobil ini rupanya masih taat membayar pajak kendaraan dan terdaftar di Samsat Tasik Kota.
Keberadaan mobil yang mematung di parkiran Unsil selama bertahun-tahun pada akhirnya menjadi sorotan publik, setelah seorang netizen mempostingnya di media sosial. Respons masyarakat terutama mahasiswa Unsil terpikat dengan postingan itu. Mereka seakan disadarkan bahwa ada mobil yang tak pernah berubah selama mereka menimba ilmu di Unsil. Benar-benar mobil legend, dari jaman masuk kuliah di Unsil 2015 sampai tahun sekarang masih terparkir seperti ini, tulis akun tasikasik.id tersebut.
Kepala UPTD Parkir Dinas Perhubungan Kota Tasikmalaya Uen Haeruman mengatakan pihaknya sudah mengambil langkah-langkah terkait mobil misterius yang terparkir bertahun-tahun di pinggir jalan depan kampus Universitas Siliwangi (Unsil) Kota Tasikmalaya.Baru saja kami melakukan penelusuran terkait pemilik mobil tersebut. Ternyata milik warga sekitar Unsil. Dia rumahnya di dalam gang, tak punya garasi. Kami sudah berkomunikasi dan pemilik sudah menyatakan kesiapan untuk memindahkan mobil tersebut, kata Uen, Senin (26/9/2022).
Itikad pemilik mobil untuk memindahkan kendaraan sudah terlihat. Bagian roda yang sebelumnya dalam kondisi kempes, sudah diperbaiki. Dua roda sebelah kanan sudah terlihat dipompa dan dibersihkan. Ditengarai setelah keempat roda diperbaiki pemilik tinggal menghidupkan mesin lalu mobil bisa beranjak dari tempatnya.