Pameran Kaligrafi "The Real Surau" Mejeng di Masjid Mujahidin Padang

Jemaah melihat pameran kaligrafi bertemakan "The Real Surau" di lantai I Masjid Mujahidin Padang, Sumatera Barat, Kamis (30/3/2023).
Remaja Masjid Mujahidin Padang (Prime Moslem Solidarity) bersama Komunitas Rumah Ada Seni dan Dangau Studio menggelar pameran seni rupa dengan menampilkan 20 karya kaligrafi.
Pameran ini akan berlangsung hingga 8 April 2023.