Ramalan zodiak menjadi hal yang dinanti-nanti oleh beberapa orang yang percaya akan zodiak. Ramalan zodiak dapat dilihat mulai dari peruntungan, jam baik, asmara, hingga keuangan.
Apakah Anda penasaran dengan ramalan zodiak asmara hari ini, Sabtu (17/02/2024)? Mari simak ramalan zodiak asmara berikut ini!
Capricorn (22 Desember-19 Januari)
Asmara: Susah senang jalani bersama-sama dengan hati riang tanpa harus berkeluh kesah bagaimanapun semua sama-sama dirasakan sehingga tunjukkan ketabahan Anda di hadapannya dalam menghadapi berbagai lika-liku kehidupan yang selalu berubah-ubah seiring bertambahnya waktu.
Aquarius (20 Januari-17 Februari)
Asmara: Banyak sekali penggoda yang datang di hari ini jika memang tidak suka sebaiknya jangan memberi mereka kesempatan karena bisa pusing nanti nya bagaimanapun jika tidak ada kejelasan dan sikap tegas maka sama saja Anda memberi harapan palsu dan itu sangatlah menyakitkan bagi mereka yang benar-benar menaruh hati.
Pisces (18 Februari-19 Maret)
Asmara: Tersenyum sajalah untuk apa hal kecil dibuat besar apalagi sampai disikapi dengan emosi karena yang ada akhirnya hanyalah perselisihan tiada henti. Buat suasananya senyaman mungkin sehingga aktivitas dan rutinitas yang dijalani Anda berdua di hari ini tidak sampai terganggu karena hal tersebut.
Aries (20 Maret-19 April)
Pertentangan tampaknya masih sulit dihindarkan selama tidak ada yang mau mengalah salah satunya, apalagi sama-sama keras kepalanya dimana semua merasa yang paling benar sehingga tidak ada titik temu nya walaupun sebenarnya yang diributkan hanyalah masalah sepele dan tidak prinsip.
Taurus (20 April-19 Mei)
Asmara: Jangan keburu menyalahkan dirinya jika tanpa diiringi bukti-bukti yang jelas dan nyata karena jika sampai tuduhan itu salah maka akan melunturkan perasaan cintanya pada diri Anda bahkan kepercayaannya akan bisa hilang maka dari itu berusahalah untuk selalu kepala dingin di dalam menyikapi segala persoalan yang ada walaupun emosi sebenarnya sudah bergemuruh di dalam dada.
Gemini (20 Mei-20 Juni)
Asmara: Perhitungan boleh saja akan tetapi jika sampai berlebihan maka hanya akan menimbulkan perasaan kecewa di hatinya karena merasa pengorbanan dan sumbangsih nya kepada Anda selama ini dianggap angin lalu dan tidak ada artinya lagi maka dari itu lakukan introspeksi diri sebelum segalanya menjadi bertambah rumit nanti nya.
Cancer (21 Juni-21 Juli)
Asmara: Timbul persoalan rumit dan semua itu memerlukan perhatian khusus dan saling keterbukaan, sisihkan ego di hati dan kedepankan perasaan saling memahami dan menghargai segala pendapat dan saran nya sehingga dengan demikian hubungan percintaan ini akan terasa menyenangkan dan jauh dari pertengkaran
Leo (22 Juli-22 Agustus)
Asmara: Masih tampak harmonis dan tenang, bila ada masalah hanya seputar perbedaan pendapat yang tak terlalu fatal dan akan bisa segera diselesaikan dengan cepat tanpa harus menimbulkan luka yang terlampau dalam di hati. Tetap jaga ucapan jangan sampai menyinggung perasaannya walau maksudnya hanya ingin menggodanya.
Virgo (23 Agustus-21 September)
Asmara: Sedikit goyah dan itu disebabkan karena banyaknya janji yang Anda lontarkan kepadanya terus menumpuk tanpa ada realisasi yang akhirnya menimbulkan ganjalan di hatinya maka dari itu tak perlu emosi jika muncul kata-kata pedas darinya tersebut atas semua janji yang tak pernah kesampaian.
Libra (22 September-22 Oktober)
Asmara: Tak perlu gegabah bila ingin spekulasi, pelajari dulu dengan seksama dan jangan main hantam saja. Berkorban lah untuk dirinya, bukankah cinta memang perlu pengorbanan maka dari itu tak perlu banyak perhitungan dengannya apalagi dirinya tak pernah banyak pertimbangan jika Anda membutuhkan sesuatu darinya.
Scorpio (23 Oktober-21 November)
Asmara: Selama Anda bisa mengambil hatinya dan mau mengalah maka tidak akan sulit untuk merasakan ketenangan dalam hubungan percintaan ini apalagi dirinya saat ini sudah jauh berubah dengan lebih mengerti dan menghargai setiap apa yang disarankan untuknya maka berilah apresiasi kepadanya
Sagitarius (22 November-21 Desember)
Asmara: Tak perlu ragu untuk mengungkapkan isi hati Anda padanya, biar semuanya menjadi jelas dan tidak terkatung-katung bagaimanapun itu yang selalu ditunggu-tunggu olehnya maka jangan kecewakan dirinya karena harus menunggu tanpa ada kejelasan yang bisa membuatnya merasa tenang.
Simak Video "Video: One Ok Rock Umumkan Seatplan dan Harga Tiket Konser di Indonesia!"
(nor/nor)